Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kondisi Penyerang Persib Wander Luiz Usai Isolasi Mandiri Akibat Positif Corona

By Nungki Nugroho, Rabu, 8 April 2020 | 19:17 WIB
Striker Persib Bandung Wander Luiz positif terkena virus corona (Covid-19).

BOLANAS.COM - Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, mengutarakan kondisi terbarunya seusai menjalani karantina mandiri akibat positif Covid-19.

Seperti diketahui, Wander Luiz menjadi pesepak bola pertama yang dinyatakan positif corona.

Hal tersebut sebagaimana diungkapkan Wander Luiz lewat media sosial Instagram pada Jumat (27/3/2020).

Luiz pertama diketahui positif Corona setelah melakukan tes Polymerase Chain Reaction (PCR) pada 26 Maret 2020.

"Saya melakukan tes dan dinyatakan positif, tapi saya baik-baik saja tanpa merasakan gejala." ucap Wander Luiz pada video yang diunggahnya Jumat (27/3/2020).

Baca Juga: Dampak COVID-19, Persija Jakarta Potong Gaji Pemain Sebesar 75 Persen

Dalam video tersebut, Luiz juga menyatakan rencana isolasi mandiri.

"Saya mengikuti semua anjuran, saya telah mengisolasi diri dan semoga kedepannya baik-baik saja," ujarnya menambahkan.

Manajemen Persib juga telah memfasilitasi keperluan Wander Luiz saat karantina mandiri.

Tepat Rabu (8/4/2020), Wander Luiz genap menjalani isolasi selama 14 hari.

Ia senang bisa terus menjaga kondisi selama dua pekan belakangan.

Wander Luiz mengabarkan bahwa ia saat ini dalam kondisi baik-baik saja.

"Saya senang mendengarnya (tepat 14 hari masa karantia atau hari terakhir isolasi). Kondisi saya baik-baik saja. Semoga terus baik-baik saja (sehat)," kata Wander Luiz dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persib.

Baca Juga: Dokter Tim Paparkan Kondisi Terkini Para Pemain Persib Bandung

Kondisi yang sama juga dialami ayah Wander Luiz.

Penyerang asal Brasil itu mengatakan bahwa ayahnya dalam kondisi bugar seperti dirinya.

"Dia (Ayah Luiz) baik-baik saja, semuanya baik," ucapnya.

Setelah melewati masa karantina, Wander Luiz akan kembali melakukan tes untuk memastikan bebas dari virus corona.

Tes akan dilakukan kembali oleh Laboratorium Kesehatan Dinkes Jawa Barat dalam waktu dekat.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Tag