Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tira Persikabo Sumbang Rp 4,5 Juta dari Hasil Lelang Jersey Pemain

By Unggul Tan Ngasorake, Rabu, 15 April 2020 | 17:45 WIB
Skuad Tira Persikabo merayakan kemenangan atas tuan rumah Arema FC di Stadion Gajayana, Malang, Sabtu (29/6/2019).

BOLANAS.COM - Tira Persikabo sumbangkan Rp 4,5 juta dari hasil lelang jersey pemain untuk pengadaan Alat Pelindung Diri (APD).

Sebelumnya manajemen Tira Persikabo melakukan lelang jersey plus tanda tangan sejumlah pemain mereka.

Pemain-pemain itu adalah Ciro Alves, Alex Dos Santos, dan Munadi.

Total dana yang terkumpul dari proses lelang tiga jersey pemain tersebut adalah Rp 4,5 juta.

Melalui Direktur Pengembangan Bisnis Tira Persikabo, Rhendie Arindra, tim yang bermarkas di Bogor itu mengucapkan rasa terima kasih.

Baca Juga: Ditengah Pandemi Virus Corona, Pemain Tira Persikabo Justru Dapat Kenaikan Pangkat

"Saya atas nama manajemen mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah ikut berpartisipasi," kata Rhendie dilansir BolaNas dari laman resmi Liga Indonesia.

Dana yang terkumpul nantinya akan digunakan manajemen untuk membeli ADP.

Rhendie mengatakan dalam waktu dekat pihaknya aka mengirimkan perwakilan untuk berkordinasi dengan beberapa rumah sakit.

Baca Juga: Jumlah Penonton Laga Kandang Persib Melonjak, Tanda Juara Liga 1 2020?

Lebih lanjut, dirinya berharap semoga bantuan tersebut bisa bermanfaat bagi tenaga medis.

"Ini sebagai bentuk kepedulian kami masyarakat sepak bola Bogor kepada paramedis dalam penanganan wabah Corona," tuturnya.

"Semoga apa yang kami distribusikan ini bermanfaat dalam menjalankan tugasnya," tutup Rhendie.

Baca Juga: Kegiatan Kiper Persebaya Surabaya untuk Hilangkan Rasa Bosan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P