Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, menjelaskan alasan mengapa dirinya lebih suka menggunakan bahasa Inggris saat berkomunikasi.
Sudah 10 tahun sejak pertama kali melatih di Indonesia Robert Rene Alberts terlihat sangat jarang menggunakan bahasa Indonesia.
Melalui kanal YouTube resmi miliknya, Robert Rene Alberts menceritakan alasannya.
Alasan Robert selalu berbicara bahasa Inggris adalah karena kemampuan bahasa Indonesia kurang baik.
"Saya bisa sedikit bicara bahasa Indonesia," ungkap Robert Alberts.
Baca Juga: Kenangan Termanis Kim Jeffrey di Indonesia Ternyata Bukan Bersama Persib Bandung
Juru taktik asal Belanda itu hanya tidak ingin perkataannya di salah artikan.
"Saat saya bicara dengan bahasa Inggris, saya paham dengan apa yang saya bicarakan," ucap pelatih berusia 65 tahun itu.
"Ketika media salah menerjemahkan, itu bukan menjadi tanggung jawab saya lagi," sambungnya.
Baca Juga: Sempat Ingin Pensiun di Arema, Eks Bek Persija Ungkap Alasan yang Membuatnya Pindah ke Persita
Robert sendiri kini sudah lebih dari 10 tahun berkarier di Indonesia.
Musim pertamanya di Indonesia kala itu bersama Arema Malang terbilang cukup sukses.
Dirinya mampu mengantarkan Arema Malang juara Liga Indonesia pada tahun 2010.