Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam Soroti Kasus Dugaan Kekerasan yang Dilakukan Saddil Ramdani

By Unggul Tan Ngasorake, Sabtu, 9 Mei 2020 | 13:29 WIB
Pemain sayap Bhayangkara FC, Saddil Ramdani, ketika laga Bhayangkara FC malawan Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020)

BOLANAS.COM - Media Vietnam menyoroti perkembangan kasus dugaan kekerasan yang dilakukan oleh Saddil Ramdani.

Kasus dugaan kekerasan yang dilakukan oleh Saddil Ramdani nampaknya sudah menjadi pemberitaan internasional.

Label Saddil sebagai pemain Timnas Indonesia rupanya cukup menarik perhatian.

Media Vietnam, Zing News, baru saja mengeluarkan berita mengenai kasus ini.

"Saddil Ramdani menjadi tersangka usai kasusnya dinaikkan ke level penyidikan," tulisnya.

Baca Juga: Bukan Persija, Ternyata Ini Klub yang di Idolakan Bambang Pamungkas

Kabar tersebut dikonfirmasi oleh Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Kendari, AKP Muhammad Sofyan Rosyid.

Saddil juga dikabarkan menghadapi ancaman hukuman selam tujuh tahun penjara jika terbukti.

Zing News juga menulis bahwa sebelumnya pemain Bhayangkara FC itu juga sempat memiliki kasus yang serupa.

Baca Juga: Sepak Bola Mandek Akibat Covid-19, Bek Veteran Liga 1: Persiapan Pensiun

Namun, kasus Saddil tersebut menguap begitu saja tanpa ada kabar kelanjutannya.

Akibat kasus ini sendiri, pemain berusia 21 tahun itu kabarnya mendapat teguran keras dari klubnya.

Bahkan, Bhayangkara FC mengaku tak segan untuk mendepak Saddil jika benar terbukti bersalah dalam kasus tersebut.

Baca Juga: Sejak Era Liga Indonesia, Hanya Ada Lima Laga Tanpa Gol Antara Persib Kontra Persija