Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia U-16 menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara (ASEAN) yang akan tampil pada gelaran Piala Asia U-16 2020.
Nasib timnas Indonesia U-16 di Piala Asia U-16 2020 sesaat lagi akan ditentukan.
Tidak hanya atas nama negara, timnas Indonesia U-16 akan berjuang untuk Asia Tenggara.
Skuad Garuda Asia menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara pada Piala Asia U-16 2020.
Timnas Indonesia U-16 berhasil lolos ke putaran final setelah menjadi salah satu runner-up terbaik saat babak kualifikasi.
Baca Juga: Sudah Tujuh Musim, Rohit Chand Ungkap Rahasia Langgeng Bersama Persija
Tim besutan Bima Sakti mampu menempati peringkat kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 dengan membukukan 10 poin.
Marselino Ferdinan dkk sukses meraih tiga kemenangan beruntun melawan Filipina, Kepulauan Mariana, dan Brunei Darussalam.
Indonesia sejatinya berpeluang besar untuk menjadi juara grup, tetapi mereka hanya mampu bermain imbang 0-0 melawan China pada laga terakhir.
Sama-sama mengoleksi 10 poin, China akhirnya keluar sebagai juara grup setelah unggul produktivitas gol.
Pada klasemen peringkat kedua terbaik, Indonesia menduduki posisi kedua dari empat tim yang lolos ke putaran final.
Sedangkan wakil Asia Tenggara lainnya seperti Vietnam, Thailand, dan Laos gagal memenangi perhitungan poin pada klasemen peringkat kedua terbaik.
Ini bukanlah penampilan pertama bagi timnas Indonesia di ajang Piala Asia U-16.
Sebelum ini, skuad Garuda Asia sudah enam kali tampil yakni pada 1986, 1988, 1990, 2008, 2010, dan 2018.
Prestasi terbaik tim Merah Putih ialah menempati peringkat keempat pada tahun 1990.
Sedangkan dua tahun lalu, Bagus Kahfi dkk mampu menembus babak perempat final sebelum tumbang di tangan Australia.
Tahun ini, Indonesia yang mewakili ASEAN berada di pot 2 bersama Korea Utara, Australia, dan Oman.
AFC baru akan melakukan drawing Piala Asia U-16 pada 18 Juni 2020 di Kuala Lumpur, Malaysia.
Adapun turnamen ini akan berlangsung di Bahrain pada 16 September hingga 3 Oktober 2020.
Berikut pembagian pot drawing Piala Asia U-16 2020:
Pot 1: Bahrain, Jepang, Tajikistan, Korea SelatanPot 2: Australia, Korea Utara, Indonesia, OmanPot 3: India, Iran, Yemen, Arab SaudiPot 4: China, Uzbekistan, Qatar, Uni Emirat Arab