Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia U-19 2020, 2 Tim Asia Tenggara Berpotensi Tantang Timnas Indonesia

By Nungki Nugroho, Kamis, 21 Mei 2020 | 03:30 WIB
Skuat timnas U-19 Indonesia menyanyikan lagu Indonesia Raya saat menghadapi Hong Kong pada laga kedua Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 di Stadion Madya, Kompeks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (8/11/2019),

BOLANAS.COM - Dua tim Asia Tenggara berpotensi menjadi lawan timnas Indonesia U-19 di ajang Piala Asia U-19 2020.

Timnas Indonesia U-19 sukses memastikan diri tampil pada ajang Piala Asia U-19 2020 yang akan berlangsung di Bahran.

Timnas Indonesia U-19 lolos ke putaran final usai menjadi juara Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.

Skuad Garuda Nusantara mengumpulkan tujuh poin dari tiga pertandingan melawan Korea Utara, Hong Kong, dan Timor Leste.

Sebelum menuju putaran final, timnas Indonesia U-19 harus melalui tahap undian yang akan dilangsungkan di Malaysia pada 18 Juni 2020.

 Baca Juga: Undian Piala Asia U-19 2020, Indonesia Berpotensi Satu Grup dengan Malaysia

Selain Indonesia, terdapat empat negara Asia Tenggara lainnya yang juga lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2020.

Kelima kontestan ASEAN tergabung dalam tiga pot yang berbeda sebelum nantinya diundi oleh AFC.