Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM -Barito Putera megaku siap melepas pemainnya untuk membantu Shin Tae-Yong mempersiapkan Timnas U-19 Indonesia.
Skuad Barito Putera pada musim ini memang dihuni oleh banyak pemain muda bertalenta.
Ada sekitar lima pemain Barito Putera yang masuk dalam daftar pemantauan Shin Tae-Yong.
Mereka adalah, Bagas Kaffa, Bagus Kahfi, David Maulana, Yudha Febrian, dan Rafli Ariyanto.
Kelima pemain tersebut masuk dalam skema yang disiapkan pelatih asal Korea Selatan itu untuk masuk ke Timnas U-19 Indonesia.
Baca Juga: Pandangan Pelatih Persik Soal Nasib Kelanjutan Liga 1 Musim Ini
Melihat pemainnya menjadi tulang punggung timnas, pelatih Barito Putera, Djajang Nurdjaman mengaku senang.
Pria yang akrab disapa Djanur itu mengatakan tidak akan menghalangi pemainnya saat dipanggil untuk megikuti pemusatan latihan (TC).
"Kalau untuk kepentingan Tim Nasional pasti kita relakan, tidak akan kita halangi," kata Djanur dikutip Bolanas.com dari laman resmi Barito Putera.
Djanur menjelaskan bahwa presiden klub juga mendukung hal tersebut.