Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Simon McMenemy menyebut faktor kelelahan membuat Timnas Indonesia tidak bisa tampil maksimal di kualifikasi Piala Dunia.
Simon mengatakan bahwa pada saat dirinya menangani Timnas Indonesia para pemain tidak dalam kondisi yang prima.
Para pemain yang datang ke pemusatan latihan (TC) sebagian besar mengalami kelelahan.
Hal tersebut diungkapkan Simon saat berbincang dengan Bayu Eka Sari di kanal YouTube Bangbes.
Juru taktik asal Skotlandia itu menyayangkan jadwal kompetisi di tanah air yang berbenturan dengan agenda timnas.
Baca Juga: Pemain Timnas U-19 Indonesia Dukung Wacana Regulasi Pemain U-20 di Liga 1
"Saat itu situasinya sulit. Pemain datang ke pemusatan latihan dalam keadaan lelah," kata Simon.
Menurut Simon, kondisi pemain yang kelelahan membuat Timnas Indonesia tidak bisa tampil maksimal.
Padatnya jadwal pemain membuat pemain gagal mencapai level untuk tampil di ajang sekelas kualifikasi Piala Dunia.
"Pemain harus bermain dan berlatih di klub, lalu mereka harus ke TC timnas yang mana dituntuk untuk naik ke level yang lebih tinggi," ujar pelatih berusia 42 tahun itu.
Baca Juga: Bila Liga 1 Tak Dilanjutkan, Indra Sjafri Sebut Kualitas Timnas Indonesia Bisa Anjlok
"Mereka sudah lelah ketika mereka datang. Dan kita langsung bersiap main dengan tim lain di kualifikasi Piala Dunia," lanjutnya.
Mantan pelatih Bhayangkara FC itu menyebut bahwa Piala Dunia ada di level yang berbeda dengan kompetisi lainnya.
Semua pemain dan semua tim akan berambisi untuk memenangkan pertandingan.
"Ketika kamu main di kualifikasi Piala Dunia, tidak ada pertandingan yang mudah," tutur eks pelatih Filipina tersebut.
Perjalanan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia pun bisa dibilang gagal total.
Dari lima pertandingan yang sudah dijalani, Tim Garuda gagal meraih kemenangan.
Hasil tersebut juga membuat Simon McMenemy di depak dari kursi pelatih Timnas Indonesia.