Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COm - Raphael Maitimo mulai khawatir karena hingga saat ini belum ada kejelasan jadwal kompetisi dari PSSI.
Raphael Maitimo berharap PSSI bisa segera memberi kepastian jadwal terkait kelanjutan Liga 1 musim ini.
Sebelumnya, PSSI sudah merencanakan akan kembali menggelar Liga 1 2020 pada bulan September mendatang.
Namun, keputusan tersebut masih belum pasti karena masih menanti izin dan persetujuan dari berbagai pihak.
Akibat jadwal yang tidak pasti tersebut, Maitimo mengaku tidak bisa menyusun jadwal pribadinya.
Baca Juga: Satu Lagi Klub Liga 1 2020 yang Telah Resmi Membentuk Tim Esports
"Saya masih bingung dalam menyusun rencana. Hingga saat ini belum ada keputusan oleh PSSI," kata Maitimo dilansir Bolanas.com dari Warta Kota.
"Saya juga butuh rencana setelah ini. Pemain juga punya keluarga yang harus diperhatikan," lanjutnya.
Lebih lanjut, pemain naturalisasi asal Belanda ini juga sudah tidak sabar untuk kembali merumput.
Baca Juga: Pernah Ditolak, Irfan Bachdim Masih Simpan Hasrat Bermain di Persib dan Persija
Musim ini Maitimo kembali bermain di Liga 1 bersama Persita Tangerang.
"Sudah dua atau tiga bulan ini tidak ke lapangan hijau. Itu yang paling saya rindukan," ungkap pemain berusia 36 tahun itu.
Kendati sudah tidak lagi muda, mantan pemain Persib Bandung itu rupanya juga masih memendam hasrat untuk kembali membela Timnas Indonesia.
"Sejak awal saya ingin bergabung dengan Timnas Indonesia," pungkasnya.
Baca Juga: Robert Alberts Ingin Gunakan Stadion GBLA, Manajemen Persib Sudah Hubungi Pemkot Bandung