Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Persib Bicara Masa Depan Pasca Pensiun, Buka Peluang Comeback?

By Nungki Nugroho, Minggu, 14 Juni 2020 | 16:00 WIB
Gelandang Persib Bandung, Raphael Maitimo, saat tampil melawan Madura United dalam laga pekan ke-1

Jika harus pensiun, Maitimo tidak menutup kemungkinan untuk tetap menekuni bidang sepak bola tetapi bukan sebagai pelatih.

"Saya belum kepikiran untuk menjadi pelatih. Mungkin saya lebih cocok menjadi manajer tim atau direktur teknik," ucapnya menambahkan.

Ia masih belum memiliki rencana klub yang akan dituju jika nantinya menjadi manajer.

Persib bisa saja menjadi pelabuhan masa senja bagi Maitimo jika bertekad menjadi seorang manajer.

Baca Juga: 3 Fakta Negatif Debut Witan Sulaeman Bersama Klub Barunya di Eropa

Pasalnya, Maung Bandung kemungkinan musim depan tak lagi menempatkan Umuh Mochtar sebagai manajer tim.

Selama menjadi pemain, Persib menjadi saksi penampilan terbaiknya di Liga Indonesia.

Dari 28 pertandingan, Maitimo mampu mencetak sembilan gol selama membela Maung Bandung.

Ini jelas berbeda jauh ketika memperkuat Persija Jakarta. Maitimo hanya mengoleksi dua gol dari 30 pertandingan di Liga Indonesia. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P