Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tunggu Shin Tae-Yong ke Indonesia, PSSI Janjikan Zona Hijau untuk Gelar TC Timnas

By Mukhammad Najmul Ula, Kamis, 25 Juni 2020 | 08:55 WIB
Shin Tae-yong menyaksikan laga Persita vs PSM di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Tangerang, Jumat (6/3/2020).

BOLANAS.COM - Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, menjanjikan lokasi pemusatan latihan di zona hijau agar Shin Tae-Yong mau menggelar TC di Indonesia.

Plt Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, mengungkapkan tawaran terbaru PSSI agar Shin Tae-Yong mau kembali ke Indonesia.

Sebelumnya, santer diberitakan pelatih tim nasional Indonesia tak mau datang ke Indonesia akibat pertumbuhan kasus Covid-19 yang terbus bertambah.

Shin Tae-Yong juga berkeinginan menggelar training camp (TC) timnas Indonesia U-19 di Korea Selatan.

Baca Juga: Azab bagi Osvaldo Haay saat Dicoret Luis Milla dari Timnas Indonesia U-23

Pihak PSSI sendiri telah mengirimkan surat pemanggilan kepada Shin Tae-Yong untuk membahas permintaan tersebut.

"Kalau gak salah (diberikan, undangan kepada Shin Tae-Yong) kemarin untuk datang tanggal 29 Juni beserta staf Shin Tae-Yong," ujar Syarif Bastaman, Ketua Satuan Tugas (Satgas) Timnas Indonesia, dikutip dari Antara (23/6/2020).

Sementara itu, Sekjen PSSI Yunus Nusi mengaku keberatan dengan rencana Shin Tae-Yong menggelar TC di negara asalnya.

"Harapan kami, dia datang dulu ke Indonesia. Kita bicara baik-baik," ujar Yunus kepada awak media, dilansir oleh BolaSport.com (24/6/2020).

Baca Juga: Intip Prestasi Kepelatihan Shin Tae-yong dan Indra Sjafri, Siapa Layak Pimpin Timnas Indonesia?

"Kalau dia ngotot timnas Indonesia U-19 TC di Korea Selatan, lantas siapa yang melatih (tim) senior)," imbuhnya.

Menurut Yunus, PSSI ingin Shin Tae-Yong menggelar TC di Indonesia agar bisa mengawasi dua tim sekaligus.

Seperti diketahui, Shin memang mendapat tugas ganda sebagai pelatih timnas senior dan timnas U-19.

"Untuk itu, kami minta Shin Tae-Yong datang agar dia pegang dua tim, yakni senior dan tim U-19 karena waktunya bersamaan dengan dua event tersebut," ujar Yunus.

Memang, laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang akan diikuti timnas senior akan bertabrakan dengan jadwal timnas Indonesia U-19 di Piala Asia U-19, Oktober mendatang.

Selain itu, Yunus meyakinkan Shin Tae-Yong agar tak perlu takut Covid-19.

PSSI menjanjikan akan mencari lokasi berlatih di zona hijau untuk menggelar TC.

"Kalau Shin Tae-Yong takut Covid-19 di Indonesia, kami akan cari zona hijau," ujarnya.

"Saya harap Shin Tae-Yong ke sini dulu, setelah itu diskusi dengan baik dan kami meminta program baru darinya," pungkasnya.

Baca Juga: Diminta Datang ke Indonesia 29 Juni, Shin Tae-Yong Belum Beri Jawaban

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P