Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Berdamai, Ketum PSSI Yakin Shin Tae-Yong Lebih Baik dari Pelatih Vietnam

By Mukhammad Najmul Ula, Sabtu, 27 Juni 2020 | 09:00 WIB
Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, berdiskusi dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, Jumat (21/2/2020).

BOLANAS.COM - Ketum PSSI Mochamad Iriawan meyakini pelatih timnas Indonesia Shin Tae-Yong lebih berkualitas daripada pelatih Vietnam, Park Hang-Seo.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, baru saja mengadakan pertemuan virtual dengan pelatih tim nasional Indonesia, Shin Tae-Yong.

Pertemuan tersebut dipandang sebagai momen islah antara PSSI dengan Shin Tae-Yong, yang sempat berpolemik dalam beberapa waktu terakhir.

Iwan Bule, panggilan akrab Mochamad Iriawan, menyatakan ia praktis berbincang "empat mata" dengan Shin Tae-Yong.

Baca Juga: Wonderkid Persija Girang Dipanggil Bima Sakti Ikuti TC Timnas U-16 Indonesia

"Malam ini (Jumat) pukul 20.00 WIB, saya bertemu secara virtual dengan Shin Tae-Yong dan hanya didampingi penerjemah," ujar Iwan Bule, dikutip dari Antara (26/6/2020).

"Inti pertemuan itu adalah kami menyadair ada komunikasi yang tersumbat karena Covid-19, komunikasi menjadi tidak lancar," tambahnya.

Usai menjalani pertemuan tersebut, Iwan Bule mengumumkan bahwa Shin Tae-Yong akan memberikan roadmap terbaru menuju Piala Dunia U-20 2021.

Iwan Bule meyakini pelatih asal Korea Selatan tersebut lebih baik daripada kompatriotnya yang menangani timnas Vietnam, Park Hang-Seo.

Baca Juga: Liga 1 2020 Dimulai Kembali, Pelatih Persib Bicara soal Rencana Latihan di GBLA