Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Puji Tuhan kita kembali ke lapangan lagi, semoga virus bisa selesai dan hidup kita bisa mulai normal," ujar Dejan, dikutip dari Kompas.com (2/7/2020).
Dejan menuturkan, ia akan menerapkan metode latihan yang mirip dengan klub Eropa untuk mengembalikan kondisi fisik para pemain PSS.
"Program latihan harus berbeda untuk beberapa minggu pertama sampai pemain benar-benar siap 100 persen untuk latihan," jelasnya.
"Prosesnya sama seperti di banyak tim Eropa, ambil step by step," lanjutnya.
Dejan pun menyatakan akan menggelar rapat dengan manajemen untuk menentukan jadwal berlatih bagi skuat Elang Jawa.
"Sudah berkomunikasi dengan manajemen, minggu depan kami rapat lagi untuk menentukan kapan mulai latihan," pungkasnya.
Di Liga 1 2020, PSS baru sanggup mengumpulkan satu poin dari tiga pertandingan.
PSS pun sudah berjumpa dengan mantan klub Dejan, yaitu pada pekan ketiga, yang berakhir dengan kemenangan 2-1 untuk Persib.
Baca Juga: Pesan Tegas Presiden Jokowi kepada PSSI soal Piala Dunia U-20 2021