Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Gelandang Bali United, Brwa Nouri, menyatakan ingin memperpanjang kontrak agar bisa menyelesaikan Liga 1 2020 kepada media Swedia.
Pemain tengah Bali United, Brwa Nouri, baru-baru ini menyatakan keinginan memperpanjang kontrak kepada media Swedia.
Brwa Nouri, bergabung ke Bali United pada 2018, terlahir di Iran tetapi tinggal di Swedia sejak kanak-kanak.
Brwa Nouri memutuskan pulang ke Swedia pada April lalu, tak lama setelah Liga 1 2020 ditangguhkan akibat pandemi virus corona atau Covid-19.
Baca Juga: Kejar Tubuh Six Pack, Saddil Ramdani Sampai Sewa Personal Trainer
Nouri, terlahir pada 23 Januari 1987, menghabiskan masa akademi dan karier profesional di Swedia sebelum bergabung di Bali United.
Nouri sempat memperkuat tim nasional junior Swedia, walau pada akhirnya memperkuat negara kelahirannya, Iran, di level senior.
Pencapaian terbaik Nouri di level klub ialah menjuarai Piala Swedia 2016/17 dan menembus babak 32 besar Europa League 2017/18 bersama Ostersund FK di bawah asuhan Graham Potter.
Nouri lantas pindah untuk pertama kali ke luar Swedia pada pertengahan 2018, yaitu ke Bali United pada tengah musim Liga 1 2018.
Baca Juga: Tak Mau Bermarkas di Yogyakarta, Ada Satu Klub Liga 1 yang Kekeh Berkandang di Luar Pulau Jawa