Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dapat Gelar Lord dari Suporter Persija, Heri Susanto Tak Ambil Pusing

By Mukhammad Najmul Ula, Kamis, 16 Juli 2020 | 13:10 WIB
Gelandang Persija Jakarta, Heri Susanto, ketika latihan bersama di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur (11/3/2020)

BOLANAS.COM - Winger Persija Jakarta, Heri Susanto, menanggapi panggilan "Lord" yang disematkan kepada dirinya.

Pemain sayap Persija Jakarta, Heri Susanto, tak ambil pusing terhadap panggilan "lord" yang melekat kepada dirinya.

Heri Susanto, bergabung ke Persija Jakarta sejak 2019, memang mendapatkan gelar "Lord Hersus" dari suporter.

Bahkan, rekan sesama pemain pun kini turut memanggilnya Lord Hersus.

Baca Juga: Tak Mau Bermarkas di Yogyakarta, Ada Satu Klub Liga 1 yang Kekeh Berkandang di Luar Pulau Jawa

Heri Susanto, baru berulang tahun ke-26 pada 15 Juli lalu, merupakan kelahiran Magelang yang tumbuh besar di Bandung.

Hersus mengawali karier di Persipasi Bandung Raya pada 2015.

Ia lantas hijrah ke Persiba Balikpapan pada 2016 bersama Alfath Fathier.

Tiga tahun di Persiba, Hersus hijrah ke PSM Makassar pada 2018, tetapi tak mendapat banyak menit tampil.

Semusim berselang, ia pindah ke klub ibukota Persija Jakarta, juga bersama Alfath Fathier.

Baca Juga: Piala Asia U-19 2020 - Indonesia Masih Tunggu Shin Tae-Yong, Uzbekistan Sudah Pemanasan Empat Laga

Di Persija Jakarta, Hersus telah tampl dalam 39 laga di ajang Liga 1 dan Piala AFC.

Sejak bergabung ke Persija pula, julukan Lord mulai melekat pada Hersus.

Dalam wawancara terbaru di kanal Youtube Persija, Herus nyatanya tak ambil pusing dengan julukan yang bisa jadi akan membuatnya jengkel tersebut.

"Ya, memang dari awalnya begitu kan, mau gimana," tutur Lord Hersus, dikutip dari kanal Youtube Persija (15/7/2020).

Julukan "Lord" pertama kali viral setelah disematkan pada eks penyerang Arsenal, Nicklas Bendtner.

Di Indonesia, julukan tersebut juga disandang eks kapten Persib Bandung, Atep Rizal.

Lord Hersus, yang sudah mencetak 5 gol dan 5 assist bersama Persija, menegaskan tidak akan terpengaruh oleh julukan yang diberikan kepadanya tersebut.

"Sama aja, nggak ngaruh kalau masalah panggilan," tegas Lord Hersus.

Heri Susanto sendiri saat ini belum mengecap menit tampil bersama Persija di Liga 1 2020.

Di bawah asuhan pelatih baru Sergio Farias, Heri Susanto hanya menghiasi bangku cadangan di laga perdana kontra Borneo FC (1/3/2020), lantas tak masuk skuat pada laga kedua menghadapi Bhayangkara FC (14/3/2020).

Baca Juga: Kepada Media Swedia, Brwa Nouri Ungkap Harapan Mendapat Perpanjangan Kontrak di Bali United

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P