Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, dilaporkan kembali mengalami masalah kesehatan untuk kesekian kalinya.
Robert Rene Alberts dikabarkan mengalami serangan jantung pada Selasa (21/7/2020).
Ia pun langsung dilarikan ke RS Borromeus, Bandung.
Juru taktik asal Belanda itu pun langsung menjalani operasi.
Kini, setelah dirawat beberapa hari, kesehatan Robert saat ini sudah mulai stabil.
Baca Juga: Pergi ke Rumah Sakit Sendiri, Robert Alberts Jelaskan Kronologi Terkena Serangan Jantung
Hal tersebut disampaikan oleh dokter tim Persib, Rafi Ghani.
"Alhamdulillah setelah observasi kemarin hasilnya baik, saat ini sudah jauh membaik dan sudah pindah ke ruangan," kata Rafi dilansir Bolanas.com dari laman resmi klub.
Merasa keadaannya mulai stabil, Robert pun memberikan kabar terkini terkait kondisinya.
"Saya sudah lebih baik saat ini," ungkap Robert.
Baca Juga: Termasuk Pemain Persib dan Persija, Rombongan Pertama Pemain Timnas Tiba di Lokasi TC
Ini bukan kali pertama Robert bermasalah dengan kesehatannya.
Sebelumnya, pelatih berusia 65 tahun itu sempat mengalami masalah kesehatan yang cukup serius kala masih mengarsiteki PSM Makassar.
Karena hal itu, Robert memutuskan untuk mundur dari jabatannya sebagai pelatih PSM Makassar untuk fokus memulihkan keadaannya.
Kini, setelah terkena serangan jantung bukan tidak mungkin Robert memutuskan untuk kembali mengundurkan diri.
Jika hal tersebut benar terjadi, tentu hal ini menjadi kerugian besar untuk Persib Bandung.
Baca Juga: Eko Purdjianto Ungkap Target Bali United untuk Jadi Raja Asia