Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Skuat Persib Bandung sudah sepakat soal pemotongan gaji, kini tinggal menunggu kesembuhan pelatih Robert Alberts.
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar, menyatakan skuat Maung Bandung telah menyepakati pemotongan gaji di sisa musim Liga 1 2020.
Umuh Muchtar juga menyatakan dengan kesepakatan tersebut, skuat Persib Bandung akan segera memulai latihan bersama.
Namun, agenda berlatih bisa saja terhambat mengingat pelatih Robert Alberts sedang menjalani pemulihan usai didera serangan jantung.
Baca Juga: Diajukan Ikut Pilkada Surabaya, Klarifikasi Presiden Persebaya: Jabatan itu Bukan untuk Saya
Robert Alberts sebelumnya menjadi pihak pertama yang mengungkap tidak adanya kesepakatan antara pihak klub dan PSSI terkait pemotongan gaji.
"Kami akan meminta klarifikasi dari PSSI, terutama tentang hitungan gaji sebelum memulai ke tahap selanjutnya (berlatih)," ucap Robert melalui kanal Youtube pribadinya (11/7/2020).
Sayangnya, Robert Alberts tiba-tiba mengalami serangan jantung pada Selasa (22/7/2020) dan diharuskan menjalani operasi jantung hari itu juga.
Dalam keterangannya di kanal Youtube pribadinya, Robert menyebutkan ia harus beraktivitas seminimal mungkin selama dua minggu sejak dioperasi.
Baca Juga: Arema Segera Berlatih Sambut Liga 1, Hanif Sjahbandi Belum Putuskan Berhenti Jadi Youtuber
Belakangan, Komisaris PT PBB Umuh Muchtar mengumumkan anggota skuat Persib Bandung telah mencapai kesepakatan soal nilai gaji.
Seperti diketahui, PSSI mealui SKEP/53/VI/2020 tertanggal 27 Juni 2020 memberi batasan 50 persen untuk pembayaran gaji pemain di Liga 1 2020.
"Ya, jadi semua pemain sudah ikuti aturan, apa kata PSSI semuanya ikut," ucap Umuh kepada Tribun Jabar (29/7/2020).
"Kalau sekarang sesuai (aturan) PSSI, pemain pun juga mengerti dan mengikuti juga," lanjutnya.
Umuh pun mengaku manajemen Persib telah menyiapkan agenda berlatih bagi Esteban Vizcarra dan kawan-kawan.
"Agenda latihan sudah disiapkan, entah besok atau lusa," terangnya.
Namun, pelatih Robert Alberts yang sedang melakoni pemulihan total membuat sesi latihan tersebut berpotensi tertunda.
"Saya ingin sekali kembali ke lapangan dalam dua minggu mendatang (sejak operasi)," ujar Robert dari ranjangnya pada 23 Juli.
"Paling tidak bulan Agustus kita bisa mulai," tandasnya.
Hingga kini, belum diketahui apakah manajemen Persib akan mengambil obsi berlatih tanpa dipimpin Robert Alberts bila sang pelatih belum diperbolehkan turun ke lapangan.