Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terlihat di Latihan Perdana Bali United, Spasojevic Mangkir dari TC Timnas Indonesia?

By Unggul Tan Ngasorake, Selasa, 4 Agustus 2020 | 13:33 WIB
Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic, terlihat mengikuti sesi latihan bersama tim pada 3 Agustus 2020

BOLANAS.COM - Sebuah kejanggalan terlihat pada latihan perdana yang digelar oleh Bali United pada Senin (3/8/2020) lalu.

Pasalya penyerang naturalisasi Indonesia, Ilija Spasojevic, terlihat mengikuti sesi latihan tersebut.

Padahal, Spasojevic diketahui mendapat panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia di Jakarta.

Spaso bersama 29 pemain lainnya harusnya mengikuti TC mulai dari 23 Juli hingga 8 Agustus 2020 mendatang.

Namun, karena Shin Tae-yong masih ingin memastikan hasil tes kesehatan, latihan timnas Indonesia tak kunjung digelar hingga hari ini.

Baca Juga: Ditinggal Mario Gomez, Arema FC Tunjuk Legenda Timnas Indonesia Sebagai Caretaker

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan, kemungkinan jadwal TC timnas akan molor dari rencana semula

Hadirnya Spaso di latihan perdana Bali United membuat banyak orang heran.

Baca Juga: Persib Bandung Konfirmasi Waktu Kepulangan Top Scorer Liga 1 2020

Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, enggan memberi penjelasan mengenai Spaso yang latihan bersama Bali United.

"Izin, hanya coach Shin Tae-yong yang bisa memberikan argumen tersebut," kata Nova dikutip Bolanas.com dari BolaSport.com.

Sejauh ini belum ada keterangan lebih lanjut apakah Spaso izin pulang dari TC timnas Indonesia atau dirinya memilih untuk tidak ikut TC karena ingin fokus dengan Bali United.

Seperti diketahui, Bali United memang akan dihadapkan dengan jadwal yang cukup padat.

Selain Liga 1 2020, Serdadu Tridatu juga akan kembali bertarung di pentas Piala AFC 2020 pada bulan September mendatang.

Skuat asuhan Stefano Cugurra juga sudah dipastikan harus mengungsi ke Vietnam pada lanjutan Piala AFC 2020 mendatang.

Baca Juga: Kado Buruk Harus Diterima Arema FC Jelang Rayakan HUT Ke-33

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P