Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Eks pelatih asal Belanda, Henk Wullems, menyimpan banyak kejayaan selama melatih timnas dan klub-klub Indonesia.
Eks pelatih asal Belanda yang malang melintang di sepak bola Indonesia, Henk Wullems, meninggal dunia pada Sabtu (15/8/2020).
Sebelum tiba di Indonesia, Henk Wullems merupakan pelatih ternama Liga Belanda, termasuk pernah melatih NAC Breda, Vitesse Arnhem, hingga AZ Alkmaar.
Henk Wullems, terlahir pada 21 Januari 1936, praktis menghabiskan kariernya di Indonesia sejak bergabung Mastrans Bandung Raya pada 1995.
Baca Juga: Kondisi Terkini Kiper Timnas U-19 Indonesia Usai Alami Cedera
Kabar kepergian Henk Wullems pertama kali dilaporkan oleh mantan klubnya, AZ Alkmaar.
"Mantan pelatih AZ, Henk Wullems, meninggal dunia, Sabtu lalu," tulis pihak klub di laman resminya (15/8/2020).
Henk Wullems wafat setelah mendapat perawatan di rumah sakit akibat penyakit stroke infark otak.
Di Belanda, Henk Wullems tercatat pernah memenangi Piala KNVB bersama NAC Breda pada 1972/73 dan juara Eerste Divisie (kaste kedua) bersama Vitesse Arnhem pada 197/77.
Baca Juga: Instruksi Khusus Pelatih Persib untuk Wander Luiz Jelang Liga 1 2020
Henk Wullems mendarat di Indonesia di Bandung Raya pada 1995 saat usianya menyentuh 59 tahun.
Pada musim pertamanya di Indonesia, Wullems mengantarkan Bandung Raya menjadi juara Liga Indonesia 1995/96.
Kesuksesan tersebut membuat PSSI menunjuk dirinya sebagai pelatih tim nasional Indonesia untuk menghadapi SEA Games Jakarta 1997.
Berlaga di hadapan pendukung sendiri, timnas Indonesia asuhan Wullems mendapatkan medali perak usai dikandaskan Thailand pada laga final.
Wullems lantas kembali ke level klub untuk menangani PSM Makassar pada musim 1999/00.
Lagi-lagi, Wullems sanggup menunjukkan tangan dinginnya dengan membawa PSM meraih gelar Liga Indonesia musim itu.
Wullems masih menangani Arema dan Bali Persegi FC sebelum mengakhiri karier pada 2008.
Dilansir dari Kompas.com, Wullems merupakan direktur teknik pertama dalam sejarah Arema, sehingga dijuluki "Bapak Akademi Arema".
"Sosoknya, dia ingin mengajarkan ilmunya kepada (pemain dan pelatih) sepak bola," ucap Joko Susilo (19/8/2020), eks Arema FC yang kini menjadi direktur teknik Persik Kediri.
Henk Wullems meninggal dalam usia 84 tahun dan akan dikremasi di di Tilburg, Belanda, pada Sabtu mendatang.
Baca Juga: Gabung Latihan Persib, Robert Alberts Ungkap Kondisi Febri Hariyadi Usai Dipoles Shin Tae-Yong