Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, mengaku telah memperhatikan persoalan tersebut sejak bergabung ke Maung Bandung.
"Di Persib, sejak bergabung, saya sudah memperhatikannya," ucapnya seperti dikutip Kompas.com (26/8/2020).
"Pemain diberikan program lengkap apa yang harus dimakan dan kapan mereka harus memakannya," tuturnya lagi.
Robert pun menilai "secara umum" para pemainnya telah disipilin melaksanakan itu.
Nutrisionis Persib Bandung, Gilang Fauzi, mendukung pernyataan Robert dengan mengungkapkan indikator fisik pemain pada latihan perdana Persib.
Nick Kuipers dan kawan-kawan tercata memulai latihan perdana di era pandemi Covid-19 pada 10 Agustus lalu.
"Alhamdulillah, dari hari pertama latihan, progresnya cukup baik," ujar Gilang.
"Indikatornya terlihat dari body fat yang mulai menurun, lemak di perut juga menurun, massa otot meningkat," tandasnya.
Gilang juga mewanti-wanti agar para pemain Persib Bandung tetap berhati-hati ketika dibolehkan makan sembarangan saat cheating day.
"Sebab, setiap awal pekan, saya sellau menghitung komposisi tubuh pemain, jadi ketahuan mana yang menjaga, mana yang tidak," ujarnya.
"Tetapi, dalam tiga pekan ini, progresnya bagus," pungkasnya.
Baca Juga: Isu Naturalisasi Pemain Muda Brasil, Jacksen F Tiago: Bodoh Sekali, Hilang Harga Diri Indonesia