Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resep Kim Jeffrey Berusia Lima Tahun Lebih Muda: Anti Gorengan dan Tahan Diri Makan Pizza

By Mukhammad Najmul Ula, Senin, 31 Agustus 2020 | 15:30 WIB
Pemain Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan, saat diwawancarai seusai laga kontra Madura United, Minggu (23/6/2019) sore.

BOLANAS.COM - Kim Jeffrey Kurniawan mengungkapkan diet yang ia lakukan untuk menjaga kebugaran sebagai pesepak bola profesional.

Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan, buka suara soal pola makan yang ia terapkan sebagai pesepak bola profesional.

Kim Jeffrey Kurniawan baru-baru ini dipuji nutrisionis Persib Bandung berkat kedisiplinan menjaga pola makan.

Nutrisionis Persib Bandung, Gilang Fauzi, mencontohkan Kim Jeffrey sebagai pemain Maung Bandung yang sanggup menerapkan pola hidup atlet.

Baca Juga: Kontrak Segera Berakhir, Stefano Lilipaly Buka Peluang Hengkang dari Bali United

"Kim juga cukup baik menjaga pola makan, terlihat dari pola makan, terjaga nutrisinya bagus," ucap Gilang di situs resmi klub (26/8/2020).

Kim Jeffrey, yang saat ini berusia 30 tahun, disebut memiliki usia biologis 25 tahun.

"Terlihat di body age-nya 25 tahun," tukasnya.

Kebiasaan makan sembarangan pesepak bola Indonesia memang menjadi perbincangan menarik dalam beberapa waktu terakhir.

Sejumlah pemain Liga 1, bahkan yang berlabel timnas Indonesia, diketahui sering "jajan sembarangan" tanpa peduli kebutuhan tubuh sebagai seorang atlet.

Baca Juga: Akui Tertinggal dari Klub Liga 1 Lain, Aji Santoso Akan Genjot Latihan Persebaya

Kim Jeffrey memilih tak ikut-ikutan dengan kebiasaan buruk tersebut.

Gelandang blasteran Indonesia-Jerman tersebut mengaku sangat menjaga makanan yang ia konsumsi.

Ia tak mau makan gorengan, serta menahan diri agar tak sering melahap makanan favoritnya, pizza.

"Lebih menjaga makanan," ucap Kim (31/8/2020).

"Menghindari seperti goreng-gorengan, mengganti tepung putih sama tepung gandum. Sampai saya harus menahan makanan favorit, pizza, demi tetap menjaga kondisi fisik yang bagus," ungkapnya.

"Karena memang kurang bagus juga, padahal saya suka sekali dengan pizza," tandasnya.

Upaya keras Kim Jeffrey menjaga pola makan terbayar dengan selalu dipilihnya ia sebagai starter di tiga laga perdana Liga 1 2020.

Ia pun turut menyinggung peran tim pelatih dan nutrisionis Persib yang telah memberi rekomendasi diet makanan.

"Jadi, diet di sini bukan diet tidak makan," ujarnya.

"Tapi, lebih menjaga makanan yang sehat-sehat saja, karena sudah dapat juga rekomendasi makanan dari tim pelatih dan nutrisionis," pungkasnya.

Baca Juga: Akhirnya Deal, Persib Bandung Umumkan Jadwal Laga Pemanasan Kontra Tira-Persikabo

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P