Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Persib Bandung dipastikan harus kehilangan salah satu pilar pentingnya pada laga perdana lanjutan Liga 1 2020
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, menyampaikan kabar terkini dari cedera yang dialami oleh gelandangnya, Kim Kurniawan.
Robert menjelaskan bahwa Kim saat ini mengalami cedera keretakan pada tulang rusuknya.
Cedera ini sudah dialami oleh Kim dalam tiga pekan terakhir.
Pemain berdarah Jerman itu beberapa hari terakhir ini juga menjalani sesi latihan terpisah dari rekan setimnya.
Baca Juga: Jadwal dan Live Streaming Timnas U-19 Indonesia vs Qatar, Kejar Kemenangan Perdana!
"Kim ada keretakan di rusuknya karena benturan yang dialami sekitar tiga pekan lalu," ujar Robert dilansir Bolanas dari laman Tribun Jabar.
"Dia mengeluh karena rasa sakit itu dan berbicara dengan dokter tim untuk dilakukan pemeriksaan waktu itu," imbuhnya.
Setelah menjalani serangkaian pemeriksaan, Kim diperkirakan baru bisa kembali ke lapangan dalam dua pekan kedepan.
Akibatnya Kim dipastikan akan absen saat Persib menghadapi Madura United di pekan perdana lanjutan liga 1 2020.