Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Starter, Supriadi Bawa Timnas U-19 Indonesia Menang Lawan Qatar

By Unggul Tan Ngasorake, Kamis, 17 September 2020 | 23:12 WIB
Aksi pemain timnas U-18 Indonesia, Mochammad Supriadi pada laga kontra timnas U-18 Timor Leste pada matchday kedua Piala AFF U-18 2019, di Stadion Binh Duong, Vietnam, Kamis (8/8/2019).

Pada menit ke-49 Komang Teguh berhasil mencetak gol memanfaatkan kemelut di mulut gawang Qatar.

Sayangnya, gol tersebut dianulir oleh wasit karena Komang dianggap dalam posisi offside.

Ingin menambah kekuatan di lini tengah, Shin Tae-yong memutuskan untuk memasukkan Beckham Putra menggantikan David Maulana pada menit ke-69.

Pergantian pemain kembali dilakukan oleh Shin Tae-yong dengan memasukkan Saddam Emiruddin menggantikan Braif Fatari.

Jelang akhir pertandingan Irfan Jauhari juga harus ditarik keluar karena mengalami cedera dan digantikan oleh Bahril Faresa.

Dapat tenaga segar, timnas U-19 Indonesia akhirnya berhasil berbalik unggul melalui gol yang dicetak Supriadi pada menit ke-83.

Memanfaatkan umpan dari Beckham Putra, Supriadi berhasil mengubah skor menjadi 2-1.

Hingga peluit akhir dibunyikan oleh wasit skor 2-1 untuk kemenangan timnas U-19 Indonesia tidak berubah.

Daftar susunan pemain timnas U19 Indonesia kontra Qatar:

Indonesia (4-4-2): 1. Muhammad Adi Satryo (PG); 3. Bagas Kaffa, 5. Rizki Ridho, 14. Komang Teguh, 2. Pratama Arhan; 11. Witan Sulaiman, 8. David Maulana (C), 9. Brylian Aldama, 6. Mochammad Supriadi; 18. Irfan Jauhari, 27. Braif Fatari.

Pelatih: Shin Tae-yong

Qatar: 21. Youssef Abdullah M Balideh (PG); 29. Ali Surag, 20. Al-Marri, 16. Diyab Haroon D Taha, 10. M H Al-Mehairi, 8. O Alhadhrami (C), 7. Ali Tabasideh, 6. Faisal Mohammad Azadi, 5. S Kadira, 3. A Elsadig, 2. A Yousif.

Pelatih: Lucas Nardi

Baca Juga: Robert Alberts Umumkan Persib Bandung Resmi Kontrak Empat Pemain Baru, Siapa Saja?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P