Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selebihnya, tak ada perubahan lainnya yang dilakukan oleh juru taktik asal Korea Selatan tersebut.
Mochamad Supriadi yang merepotkan pertahanan Qatar pada laga sebelumnya kembali dimainkan malam ini.
Dengan dicadangkannya David Maulana, praktis ban kapten dikenakan oleh bek Persebaya Surabaya, Rizky Ridho.
Baca Juga: Cetak 31 Gol, Persib Bandung Petik Kemenangan Telak di Laga Uji Coba
Brylian Aldama yang diturunkan kembali pada laga ini mengaku sudah memiliki jimat peredam permainan Qatar.
"Kami bertekad memberikan penampilan terbaik," kata Brylian dilansir Bolanas dari laman resmi PSSI.
"Kami akan berjuang keras demi meraih hasil yang positif apalagi kami sudah mengetahui gaya permainan Qatar," pungkasnya.
Pertandingan antara timnas U-19 Indonesia melawan Qatar disiarkan langsung oleh NET TV dan MOLA TV mulai pukul 21.00 WIB.
Link streaming timnas U-19 Indonesia Vs Qatar: LINK
Berikut susunan pemain timnas U-19 Indonesia untuk melawan Qatar:
Kiper: M AdisatryoPemain Belakang: Bagas Kaffa, Komang Teguh, Rizky Ridho (C), Pratama ArhanPemain Tengah: Witan Sulaeman, Brylian Aldama, Beckham Putra, Mochamad SupriadiPemain Depan: Sadam Gaffar, Braif Fatari