Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Ungkapan Kebahagian Kiper Persib Usai Debut di Timnas U-19 Indonesia
Lebih lanjut, Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, menyebut perubahan ini sebenarnya hanya pertukaran jadwal pekan keempat dan kedelapan dari yang telah dirilis sebelumnya.
"Jadi semua jadwal pada pekan yang sama akan kami tukar," tutur Sudjarno.
"Jadwal pertandingan pada pekan ke-8 ditukar dengan pekan ke-4. PSS versus Persik yang harusnya bertemu pada 22 Oktober, kami majukan ke 1 Oktober. Begitu juga dengan pertandingan-pertandingan yang lain," sambungnya.
PT LIB juga mengatakan bahwa perubahan ini sudah disampaikan kepada pihak klub melalui surat bernomor 379/LIB-KOM/IX/2020.
Baca Juga: Eks Winger Persebaya: Arema FC Tidak Bisa Dianggap Sepele!