Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Teknik lemparan jauh milik bek timnas U-19 Indonesia, Pratama Arhan, kembali mencuri perhatian saat lawan NK Dugopolje.
Pratama Arhan nampaknya benar-benar menjadi senjata baru timnas U-19 Indonesia.
Lemparan jauh Arhan kembali mencuri perhatian saat timnas U-19 Indonesia melakoni laga uji coba melawan NK Dugopolje pada Kamis (8/10/2020) malam WIB.
Gol ketiga timnas U-19 Indonesia pada laga tersebut tercipta diawali oleh lemparan kedalam yang dilepaskan oleh Arhan.
Lemparan kedalam yang dilepaskan oleh Arhan dan mampu disundul oleh Irfan Jauhari.
Baca Juga: Libas NK DugoPolje, Shin Tae-yong Puji Permainan Timnas U-19 Indonesia
Sundulan Irfan Jauhari sejatinya mengenai tiang gawan NK Dugopolje.
Namun, bola liar tersebut bisa dimanfaatkan oleh Witan Sulaeman untuk menjadi gol.
Ini adalah kali kedua dimana gol timnas U-19 Indonesia diawali oleh lemparan dari Pratama Arhan.
Sebelumnya, bek PSIS Semarang itu berhasil mencatatkan satu assist saat laga melawan Qatar pada Minggu (20/9/2020) lalu.