Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Akhirnya Liburkan Tim Akibat Liga 1 Ditunda, Ikuti Jejak Persebaya dan Arema FC

By Najmul Ula, Sabtu, 31 Oktober 2020 | 19:22 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin timnya latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.

Pada Sabtu (31/10/2020) hari ini, Robert Alberts pun mengambil langkah serupa.

Melalui situs resmi klub, Robert mengumumkan tak akan latihan bersama untuk sementara waktu

"Hari ini kami menggelar diskusi bersama staf pelatih lainnya tentang rencana ke depan," ucap Robert di laman resmi Persib (31/10/2020).

Pelatih asal Belanda itu turut mengkritisi PSSI yang tak memberi kepastian jadwal penundaan Liga 1.

"Tapi, sayang sekali di dalam surat tersebut tidak secara spesifik menyebutkan tanggal dimulainya kompetisi," jelasnya.

Kini, Robert mengaku bingung melihat situasi sepak bola Indonesia yang terdampak pandemi.

"Terus terang, kami saat ini dalam posisi yang bingung," akunya.

"Saya juga tidak ingin ini semua memberikan efek kurang bagus terhadap pemain, baik itu mental ataupun fisik," pungkasnya.

Baca Juga: Persija Terancam Digembosi, Dua Pilar Lini Belakang Lempar Isu Main di Luar Negeri pada 2021

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P