Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: 4 Pemain Alumni Garuda Select II Diboyong Kembali ke Inggris oleh Dennis Wise
Di kubu Persib, Makan Konate, Ferdinand Sinaga, dan Tony Sucipto juga berhasil mengeksekusi tendangan 12 pas dengan sempurna.
Pada saat kritis seperti itu, Made Wirawan tampil heroik dengan menggagalkan penendang keempat Persipura, Nelson Alom.
Tujuh tahun berlalu, Made mengaku penyelamatan penentu trofi itu bisa dilakukan berkat ritual berdoa di jaring gawang.
"Pertama pastinya berdoa," ucap Made di laman resmi klub (7/11/2020).
"Meyakinkan diri sendiri, tiga tendangan sudah lewat dan masuk, masa saya tidak bisa (menepis) satu saja."
"Saya harus bisa satu ini saja, bisa dibilang itu biar lebih fokus," tandasnya.
Persib kemudian berhasil mengamankan titel juara berkat eksekusi mulus dari Supardi dan Achmad Jufriyanto.
Made, yang kini berusia 39 tahun, mengaku ingin melakukan pencapaian serupa.
"Bersyukur kita pernah merasakan juara di 2014 dan saya masih ingin juara lagi bersama Persib," pungkasnya.
Baca Juga: Penilaian Marco Motta Terhadap Pemain Persija, Dua Pemain Kaliber Timnas Jadi Favorit