Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Paling Produktif Orbitkan Pemain Belia, Kirim Sembilan Pemain di Timnas U-16 dan U-19

By Najmul Ula, Jumat, 13 November 2020 | 16:00 WIB
Beckham Putra Nugraha (tengah) saat membela Persib Bandung U-19 di Liga 1 U-19.

BOLANAS.COM - Persib menjadi klub pengirim paling banyak pemain untuk dua timnas junior di level U-16 dan U-19.

Persib Bandung bisa dibilang merupakan klub paling serius mengembangkan pembinaan usia muda di Indonesia.

Saat ini, Persib Bandung mengirim total sembilan pemain untuk dua tim nasional Indonesia, yaitu level U-16 dan U-19.

Jumlah tersebut menjadi yang terbanyak di antara klub-klub Liga 1 lainnya, termasuk Persija Jakarta.

Baca Juga: Pelatih Persebaya Sambut Positif Rencana Turnamen Tim Jawa Timur

Dengan jumlah pemain yang dipanggil timnas usia muda itu, Persib bisa jadi merupakan klub yang dirujuk Dennis Wise tentang pengembangan usia muda.

Beberapa waktu lalu, Dennis Wise memang sempat menyebut hanya ada dua klub Indonesia yang menyeriusi pembinaan usia dini.

"Hanya ada dua klub yang benar-benar ingin membangun struktur akademi dan menerapkan perubahan," ungkap Dennis beberapa waktu lalu.

Pendapat Dennis Wise perlu didengarkan mengingat legenda Chelsea itu ialah direktur Garuda Select yang telah mengasuh puluhan pemain belia Indonesia.

Baca Juga: Panggil Ronaldo Kwateh ke Timnas U-16, Bukti Bima Sakti Tak Anti Pemain Keturunan?