Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Gelandang Persebaya Surabaya, Oktafianus Fernando, turut mengomentari maraknya pemain Liga 1 yang bermain di pertandingan antar kampung (tarkam).
Hampir delapan bulan sudah kompetisi sepak bola di Indonesia tak bisa bergulir.
Rencananya PSSI baru akan melanjutkan Liga 1 dan Liga 2 pada tahun 2021 mendatang.
Kosongnya kompetisi membuat sejumlah pemain memutuskan untuk berpartisipasi dalam pertandingan tarkam.
Hal tersebut rupanya mendapat kecaman dari masyarakat.
Baca Juga: Kalahkan Pemerintah, Persebaya Pastikan Kepemilikan Wisma Karanggayam
Masyarakat menilai tak seharusnya pemain profesional bermain di laga tarkam.
Pendapat tersebut rupanya juga diamini oleh Oktafianus Fernando.
Oktafianus mengatakan bahwa di Jawa Timur khususnya Surabaya sendiri jarang ada pertandingan tarkam.
Pemain berusia 27 tahun itu mengaku tak berani untuk ikut tarkam.