Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Asisten pelatih Nova Arianto pun turut menggembleng skuat Garuda Muda dengan porsi tiga kali sehari.
Porsi tiga kali sehari itu memang menjadi menu wajib skuat timnas U-19 di era Shin Tae-Yong.
Penyerang Persija, Alfriyanto Nico, membeberkan porsi latihan tersebut.
Sesi latihan ketiga bahkan berlangsung hingga malam hari.
"Ya, kami mendapatkan latihan sebanyak tiga kali dalam sehari," ungkapnya di laman resmi Persija (17/11/2020).
"Yakni pagi hari jam tujuh, lalu sore jam tiga, nanti ada sesi latihan di malam hari," jelasnya.
Nico yang baru pertama kali dipanggil timnas U-19 itu mengaku terus beradaptasi untuk mengikuti ritme latihan rekan-rekannya.
"Tentunya harus bisa beradaptasi cepat untuk melahap semuanya dengan baik," tandasnya.
Skuat timnas Indonesia U-19 selanjutnya diagendakan melakoni TC di luar negeri, dengan Korea Selatan atau Spanyol menjadi pilihan.