Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bima Sakti Beberkan Dua Sektor Jadi Kelemahan Timnas U-16 Indonesia

By Nungki Nugroho, Rabu, 18 November 2020 | 17:15 WIB
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, memimpin TC di Stadion Patriot Candrabhaga.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, menyebut timnya masih memiliki kekurangan dalam dua posisi sejak uji coba di Uni Emirat Arab hingga sekarang.

Timnas U-16 Indonesia telah menggelar kembali pemusatan latihan secara langsung pada Senin (16/11/2020).

Bima Sakti mengasah para pemain timnas U-16 Indonesia di Stadion Pakansari, Bogor.

Eks gelandang timnas Indonesia itu terus mempersiapkan tim jelang Piala Asia U-16 2021.

Baca Juga: Lagi, Bek Timnas U-19 Indonesia Curi Perhatian Media Lokal Inggris

Untuk tiga hari awal TC kali ini Bima menyelipkan beberapa evaluasi dari uji coba melawan Uni Emirat Arab.

"Alhamdulillah kita sudah melakukan latihan sampai sejauh ini, dari tiga hari latihan,"

"Kami banyak melakukan evaluasi dan perbaikan usai dua kali uji coba Internasional di Uni Emirat Arab," kata Bima dikutip Bolanas dari laman resmi PSSI.

Seperti diketahui, timnas U-16 Indonesia baru saja pulang dari UEA pada akhir bulan lalu.

Skuad Garuda Asia menelan dua kekalahan beruntun dalam pertemuannya dengan tim Timur Tengah tersebut.