Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas U-16 Indonesia telah menyelesaikan pemusatan latihan (TC) bulan November jelang Piala Asia U-16 2021.
Timnas U-16 Indonesia telah menjalani training camp (TC) sejak 16 November 2020.
TC timnas U-16 Indonesia berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor.
Latihan timnas U-16 Indonesia kali ini diisi dengan evaluasi pertandingan melawan timnas Uni Emirat Arab bulan lalu.
Baca Juga: Bukan Trial, HNK Rijeka Sodorkan Kontrak Berdurasi 18 Bulan untuk Brylian Aldama
Seperti diketahui, skuad Garuda Asia menelan dua kekalahan ketika bertandang ke UEA.
Pada laga pertama timnas U-16 Indonesia sempat memberi perlawan meski akhirnya kalah 2-3.
Sementara pada pertandingan kedua Marcelino Ferdinan dkk kalah telak 0-4 dari UEA.
Hasil ini memaksa pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, untuk memutar otak ketika kembali ke Tanah Air.
"Pembenahan setelah dua laga uji coba melawan UEA (Uni Emirat Arab) membuat kami dapat pelajaran bermakna," ucap Bima Sakti dikutip dari laman resmi PSSI.