Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Anies Baswedan Positif Covid-19, Beberapa Hari Sebelumnya 'Hadiri' HUT Persija

By Najmul Ula, Selasa, 1 Desember 2020 | 14:25 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama putranya menyaksikan duel Persija Jakarta versus Mitra K

Pada kesempatan itu, Anies menekankan pentingnya mempersiapkan masa depan bagi Persija.

"Kalau yang dibicarakan masa lalu, Persija memang tua. Tapi untuk masa depan, Persija masih sangat muda," ujarnya dalam sambutannya (28/11/2020).

"Jadi harus dibicarakan masa depannya," imbuhnya.

Oleh karena itu, Anies lantas menyinggung pembangunan Jakarta International Stadium.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Anies Baswedan (@aniesbaswedan)

Stadion yang akan diperuntukkan bagi Macan Kemayoran itu diperkirakan selesai pada 2021.

"Mari kita sama-sama berharap agar stadion yang selama ini hanya ada di gambar dan menjadi percakapan saja, kali ini stadion sudah pelan-pelan dibangun dan rumah kita semua bakal tercapai," tandasnya.

"Stadion yang menjadi rumah buat kita semua. Kita jalani ini dengan rendah hati, kerja keras, insyaallah nantinya stadion ini akan jadi kebanggan kita semua," tukasnya.

Selepas dikonfirmasi positif Covid-19, Anies akan menjalani isolasi mandiri.

Baca Juga: Pupus Sudah, Tak Ada Klub Selain FC Utrecht yang Mengincar Bagus Kahfi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P