Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Serdy Fano Akhirnya Bersuara, Bertekad Bangkit Usai Indisipliner di Timnas U-19

By Najmul Ula, Jumat, 11 Desember 2020 | 16:46 WIB
Serdy Ephy Fano menjawab pertanyaan wartawan seusai latihan bersama timnas U-19 Indonesia di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (7/10/2019).

"Bhayangkara Solo FC mewajibkan seluruh pemain untuk menjaga attitude dan kedisiplinan, baik di dalam dan di luar lapangan," ucap Manajer I Nyoman Yogi Hermawan.

Tiga pekan sejak kejadian itu, Serdy Fano muncul di Instagram untuk pertama kalinya.

Pemain berusia 19 tahun itu menyampaikan momen buruk di timnas U-19 tak akan membuatnya menyerah.

"Jika kau menunggu aku untuk menyerah, kau akan menunggu untuk selamanya," tulisnya di Instagram (11/12/2020).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Serdy Ephyfano (@serdyephyfano09)

Serdy Fano memilih mematikan kolom komentar untuk unggahannya itu.

Sebelumnya, dukungan untuk Serdy Fano telah datang dari kapten Borneo FC yang juga eks timnas Indonesia U-23, Diego Michiels.

"Kalian semua (warganet) menjatuhkan pemain ini setelah kesalahan dia," tulis Diego di Instagram pribadinya (4/12/2020).

"Kalau tidak salah pemain ini masih umur 19 tahun dan masih ada waktu untuk bisa mengubah diri untuk menjadi lebih top lagi, amin," tandasnya.

Baca Juga: Bek Persib 'Numpang' di Klub Belanda, Program Latihan Tetap Disuplai Robert Alberts

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P