Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-Yong Masih Soroti Fisik, Pemain Timnas U-19 Gagal Penuhi Target Nova Arianto

By Najmul Ula, Minggu, 13 Desember 2020 | 14:31 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, sudah datang di Jakarta dan langsung memimpin latihan di Lapangan D, Senayan.

Meski sudah berlatih selama sebulan, Shin Tae-Yong tetap menyoroti kondisi fisik dan mental anak asuhnya.

"Masih banyak yang perlu kami benahi di TC kali ini," ungkap Shin Tae-Yong di laman resmi PSSI (12/12/2020).

"Fokus kami bagaimana fisik pemain harus ditingkatkan, selain itu meningkatkan mental mereka dan memperbaiki performa pemain," jelasnya.

Dengan demikian, target yang dipatok Nova Arianto selama Shin Tae-Yong belum hadir bisa dikatakan tak tercapai.

Sebelumnya, Nova Arianto memang membebani para pemain timnas U-19 dengan target memenuhi standar fisik Shin Tae-Yong.

"Semua pemain sudah bisa mengikuti program latihan dengan baik dan mental pemain terus meningkat saat ini," ucap Nova beberapa waktu lalu (30/11/2020).

"Diharapkan semua pemain siap saat Coach Shin Tae-Yong datang," tandasnya.

Skuat timnas U-19 masih akan digembleng selama beberapa hari sebelum berangkat ke Spanyol.

Di Spanyol, PSSI sudah memastikan timnas U-19 akan mendapat sejumlah laga uji tanding internasional.

Baca Juga: Pramusim Belum Dimulai, Ryuji Utomo Sudah Dapat Pujian dari Pemain Penang FC

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P