Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Latihan Perdana, Shin Tae-yong Gembleng Fisik Pemain Timnas Indonesia

By Unggul Tan Ngasorake, Selasa, 22 Desember 2020 | 12:00 WIB
Pemain Persebaya Surabaya, Tholib Hambali saat menjalani pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia di Jakarta, Senin (21/12/2020).

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia akhirnya menggelar latihan perdana di Lapangan D Senayan, Jakarta pada Senin (21/12/2020).

Timnas Indonesia mulai mempersiapkan diri untuk menatap Sea Games 2021 mendatang.

Persiapan kali ini bisa dibilang cukup dini mengingat ajang Sea Games baru akan bergulir pada bulan Desember 2021.

Sebanyak 36 pemain dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Jakarta.

Latihan perdana ini juga dipimpin langsung oleh Shin Tae-yong.

Baca Juga: Jelang TC ke Spanyol, Timnas U-19 Indonesia Harus Kehilangan 3 Pemain

"Hari ini pemain langsung menggelar latihan di lapangan setelah kemarin berkumpul," kata Shin Tae-yong dikutip Bolanas dari laman resmi PSSI, Senin (21/12/2020).

Di hari pertama latihan para pemain langsung mendapat menu latihan fisik dari Shin Tae-yong.

Pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan bahwa TC kali ini akan difokuskan untuk memperkuat fisik pemain.

"Selama TC di Jakarta ini kami fokus meningkatkan fisik, stamina dan penguatan pemain,"  tuturnya.

Baca Juga: Pemain Blasteran Victor Jonson Jadi Guru Bahasa Inggris di Timnas U-16 Indonesia

Selain itu, Shin Tae-yong juga ingin memperbaiki mental para pemain timnas Indonesia.

"Kami juga ingin mental mereka lebih baik pada TC kali ini," ucap Shin Tae-yong.

Sementara itu, Shin Tae-yong sendiri tak akan memimpin TC timnas Indonesia kali ini sampai akhir.

Pasalnya, Shin Tae-yong dijadwalkan akan bertolak ke Spanyol bersama timnas U-19 pada 26 Desember mendatang.

Nantinya TC timnas Indonesia di Jakarta akan diserahkan kepada Nova Arianto.

Nova akan memimpin TC di Jakarta hingga 31 Desember. Baca Juga: Liga 1 Tak Kunjung Mulai, Pelatih Arema FC Mulai Dilirik Klub Luar Negeri