Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Batal digelarnya Piala Dunia U-20 2021 sedikit membawa angin segar untuk lanjutan Liga 1 2020.
Batalnya Piala Dunia U-20 2021 memberi sedikit dampak positif untuk Liga 2020.
Dengan batalnya Piala Dunia U-20 2021, nantinya Liga 1 tidak perlu ada jeda.
Seperti diketahui, PSSI berencana untuk melanjutkan kembali Liga 1 pada bulan Februari 2021.
Karena jadwal yang bentrok, PSSI berencana memberi jeda kompetisi saat Piala Dunia U-20 2021 sedang berlangsung.
Baca Juga: Liga 1 Mandek, Bambang Pamungkas Dukung Pemain Indonesia Hijrah ke Luar Negeri
Namun, karena Piala Dunia U-20 dipastikan batal digelar itu artinya PSSI tak perlu lagi memberi jeda.
Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi, menanggapi hal tersebut.
Yunus mengatakan batalnya Piala Dunia U-20 memang akan berdampak pada lanjutan Liga 1.
"Memang dengan batalnya Piala Dunia U-20 ada hubungannya dengan Liga 1. Tapi kami belum lihat erat terkait itu ya," kata Yunus dikutip Bolanas dari BolaSport.com, Sabtu (26/12/2020).
Baca Juga: Piala Dunia U-20 2021 Dibatalkan, Kemenpora: Tak Ada Lagi Anggaran Besar untuk PSSI
Saat ini Yunus sendiri berharap kompetisi bisa berjalan kembali sesuai dengan rencana PSSI.
"Yang jelas kami berharap kompetisi bakal tetap dijalankan, sesuai dengan harapan klub-klub dan keputusan Exco PSSI kan Februari 2021," ujar Yunus.
Demi mewujudkan hal tersebut PSSI pun mengaku sudah mengajukan surat izin ke pihak kepolisian.
"Suratnya sudah disampaikan ke Polri juga," pungkasnya.
Baca Juga: Tak Masuk Proyeksi Pelatih Lechia Gdansk di 2021, Egy Maulana Vikri Kalah dari Bocah 16 Tahun