Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Nova Arianto mengungkap materi latihan perdana timnas Indonesia U-19 di tengah cuaca dingin Spanyol.
Asisten pelatih tim nasional Indonesia U-19, Nova Arianto, baru saja memimpin sesi latihan perdana skuat Garuda Muda di Spanyol.
Rombongan timnas Indonesia U-19 tercatat tiba di Spanyol pada Minggu (27/12/2020) pukul 10.30 waktu setempat.
Di Spanyol, para pemain timnas Indonesia U-19 harus menghadapi suhu membeku mengingat benua Eropa sedang memasuki musim dingin.
Baca Juga: Soal Izin dari Kepolisian, Dirut PT LIB: Kami Tunggu Beberapa Hari Lagi
Suhu di Negeri Matador saat ini berkisar 8-10 derajat celcius.
Kapten timnas U-19, David Maulana, sudah mengingatkan rekan-rekannya agar cepat beradaptasi dengan suhu dingin tersebut.
"Soal cuaca, di sini memang dingin," ucapnya di laman resmi PSSI (27/12/2020).
"Saya rasa tidak masalah dan kami harus cepat beradaptasi," imbuhnya.
Pada Senin (28/12/2020), David Maulana dan kawan-kawan melahap sesi latihan perdana di Spanyol.