Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - PSSI belum juga menggulirkan Liga 1 yang telah mandek sejak Maret 202o silam meski tahun sudah berganti.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, tampak tak berhasil dalam memastikan kelancaran kompetisi di era pandemi Covid-19.
Seperti diketahui, Liga 1 2020 telah ditangguhkan sejak Maret 2020 silam akibat pandemi Covid-19.
Hingga tahun berganti, 1 Januari 2021, Liga 1 2020 yang sudah berganti nama menjadi Liga 1 2020/21 belum juga mendapat kepastian akan bergulir.
Terbaru, Direktur Utama PT Liga Indonesia, Akhmad Hadian Lukita, menyatakan sedang menunggu arahan Kapolri.
PT LIB memang sudah melayangkan izin penyelenggaraan Liga 1 2020/21 kepada Polri sejak beberapa hari lalu.
"Saya punya tanggung jawab, mudah-mudahan ada direktuf (arahan) langsung dari Kapolri," ucap Lukita kepada BolaSport.com (28/12/2020).
"Karena sebetulnya di jajaran kepolisian, siap lah di kondisi saat ini, dengan menunggu arahan pimpinan," imbuhnya.
Baca Juga: TC Timnas U-19 di Spanyol dalam Ancaman, Piala AFC U-19 2020 Disebut Ikut Batal