Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Saddam sendiri mengaku sedih setelah dua panggung timnas U-19 di atas terpaksa dibatalkan.
"Sedih dan kecewa, tapi pasti ada rencana yang lebih baik," ucapnya kepada BolaSport.com (19/1/2021).
"Target saya pun diubah, lebih ke event kayak SEA Games, masuk timnas senior, karena kalau Piala Dunia udah gak masuk umurnya lagi," imbuhnya.
Saat momen pembatalan Piala Dunia U-20 diumumkan FIFA, skuat timnas U-19 sedang berlatih di Jakarta.
Saat itu, tim pelatih membakar semangat para pemain sesaat setelah mendengar kabar buruk itu.
"(Pemain) ditanya, 'Kamu udah tahu semua kan? Piala Dunia diundur'," ungkap Saddam.
"'Apa yang kamu lakuin kalau kayak gini? Mau berlatih keras apa selesai?', anak-anak jawab 'Masih mau berlatih keras'."
"Ditanya lagi, 'Apa yang kamu targetkan?', dijawab, 'Bisa masuk tim senior karena masih banyak event lain selain Piala Dunia'," kisahnya.
Asisten pelatih Nova Arianto telah membuka kemungkinan bagi skuat timnas Indonesia U-19 untuk diterjukan di SEA Games 2021.
Baca Juga: Baru Gabung Garuda Select, Pemain Asing Tanzania Sudah Berikan Dampak Seperti Bagus Kahfi