Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BREAKING NEWS - Drawing Piala AFC 2021, Bali United Bertemu Klub Vietnam dan Kamboja

By Najmul Ula, Rabu, 27 Januari 2021 | 15:21 WIB
Bali United vs Madura United - Aksi pemain Bali United, (dari kiri ke kanan) Paulo Sergio, Melvin Platje dan Gunawan Dwi Cahyo, saat merayakan gol Bali United ke gawang Madura United dalam laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Minggu (15/3/2020).

Hanoi FC merupakan runner-up Liga Vietnam musim 2020, sedangkan Boeung Ket merupakan kampiun Liga Kamboja 2020.

Satu tiket lagi menuju grup tersebut masih diperebutkan Hanthawady United (Myanmar), yang masih menunggu pemenang antara Lao Toyota (Laos) dan Kasuka FC (Brunei)).

Bali United akan berlaga di Grup G G Piala AFC 2021 itu pada 22 hingga 28 Juni 2021, dengan seluruh laga akan dipusatkan di satu negara.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, telah menyatakan rasa khawatir terkait kondisi pemainnya yang sudah satu tahun tak berkompetisi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by AFC (@theafchub)

"Mudah-mudahan kita di grup bagus buat bisa lolos dari grup," ucap pelatih yang akrab disapa Teco itu (24/1/2021).

"Pasti klub dari negara lain lebih siap sekarang, klub dari Indonesia sudah terlalu lama tidak main," keluhnya.

Skuat asuhan Teco terperosok dalam posisi juru kunci di Grup G Piala AFC 2020 yang hanya bergulir tiga laga.

Bali United dan Persipura Jayapura kini sedang menunggu kepastian jadwal Liga 1 2021.

Baca Juga: Bukan Asnawi Mangkualam, Dua Eks Timnas Indonesia Sudah Gabung Klub Korea Selatan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P