Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ungkit Transfer Asnawi Mangkualam, Media Vietnam Singgung Kegagalan Pemainnya di Liga Korsel

By Nungki Nugroho, Rabu, 27 Januari 2021 | 20:38 WIB
Bek PSM Makassar, Asnawi Mangkualam, ketika laga AFC yang mempertemukan timnya dengan Kaya Futbol Club–Iloilo di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Selatan (10/3/2020)

"Sebagai seorang defender, Asnawi memiliki semangat dan determinasi yang sangat tinggi,"

"Dia adalah pemain menjanjikan yang telah melewati sebagian besar level di Indonesia. Asnawi memiliki kemampuan bertahan yang sangat baik di sayap kanan, ia mampu membuat lawan tidak dapat menunjukkan kemampuan penuhnya," ucap Shin Tae-yong kepada media Korsel, KBS News.

Baca Juga: Kirim Asnawi Mangkualam ke Korsel, Shin Tae-yong Mulai Saingi Pelatih Vietnam

Asnawi akan menjadi pemain Indonesia pertama yang merumput di Liga Korea.

Kabar transfer Asnawi turut menyedot perhatian dari media Vietnam, Laodong.

Asnawi Mangkualam disebut mengikuti dua pemain Vietnam yang sempat merumput di Liga Korea, Luong Xuan Trong dan Nguyen Cong Phuong.

Xuan Trong bermain untuk Incheon United (2016) dan Gangwong FC (2017).

Sedangkan Cong Phuong memperkuat Incheon United pada musim 2019.

Kedua pemain tersebut bermain di kasta tertinggi Liga Korea.