Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang ke Korea Selatan, Asnawi Mangkualam Temui Shin Tae-yong

By Unggul Tan Ngasorake, Senin, 1 Februari 2021 | 15:47 WIB
Bek PSM Makassar, Asnawi Mangkualam, ketika laga AFC yang mempertemukan timnya dengan Kaya Futbol Club–Iloilo di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Selatan (10/3/2020)

BOLANAS.COM - Menjelang keberangkatan menuju Korea Selatan, Asnawi Mangkualam menyempatkan diri untuk bertemu dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Seperti diketahui, Asnawi Mangkualam kini telah resmi bergabung dengan klub asal Korea Selatan, Ansan Greeners.

Setelah diumumkan secara resmi, Asnawai direncanakan akan segera berangkat ke Korea Selatan dalam waktu dekat ini.

Namun, sebelum bertolak menuju Korea Selatan, Asnawi Mangkualam terlihat menyempatkan diri untuk mengunjungi Shin Tae-yong.

Hal itu terlihat dari unggahan instastory sang agen, Gabriel Budi, Senin (1/2/2021) siang.

Baca Juga: Kecemasan Pelatih Vietnam Jelang Lawan Timnas Indonesia Racikan Shin Tae-yong

Dalam unggahan tersebut terlihat Shin Tae-yong yang sedang berfoto bersama dengan Asnawi dan Gabriel Budi.

"Terima Kasih," tulis Gabriel Budi dikutip Bolanas dari Instagram-nya.

Shin Tae-yong memang bisa dibilang sebagai sosok penting di balik proses transfer Asnawi menuju Ansan Greeners.

Pelatih berusia 51 tahun itu adalah orang yang merekomendasikan Asnawi kepada klub kasta kedua Liga Korea Selatan itu.

Baca Juga: Asisten Shin Tae-yong Mengeluh Soal Jadwal TC, Indra Sjafri: Pasti Jadi Digelar

"Ketika perjalanan pulang dari Spanyol dalam rangka pemusatan latihan timnas U19 Indonesia, saya mendengar pembicaraan soal Ansan dan kemudian merekomendasikannya," kata Shin Tae-yong dikutip Bolanas dari Chosun Sport, (25/1/2021) lalu.

Shin Tae-yong pun tak ragu untuk merekomendasikan Asnawi ke Ansan Greeners.

Pasalnya, Shin Tae-yong menilai Asnawi adalah pemain yang memiliki skill yang bagus.

"Pemain ini memiliki kekuatan mental dan fisik," ungkap Shin Tae-yong.

"Dia adalah pemain yang tidak akan saya ragukan," imbuhnya.

Asnawi sendiri kabarnya akan berangkat ke Korea Selatan pada Senin (1/2/2021).

Pemain berusia 22 tahun itu menjadi orang Indonesia pertama yang bermain di Liga Korea Selatan.

Di Ansan Greeners, Asnawi mendapat kontrak selama satu musim dengan opsi perpanjangan.

Baca Juga: Alasan Pelatih Lechia Gdansk Tak Turunkan Egy Maulana Vikri di Pekan ke-15 Ekstraklasa

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P