Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Disindir Asisten Shin Tae-yong, PSSI Akhirnya Buka Suara soal Jadwal TC Timnas Indonesia

By Nungki Nugroho, Rabu, 3 Februari 2021 | 19:06 WIB
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, berdiskusi dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, beserta staf terkait rencana menggelar TC timnas Indonesia untuk persiapan SEA Games 2021.

BOLANAS.COM - Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, menjelaskan rencana pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia untuk persiapan SEA Games 2021.

PSSI akhirnya buka suara usai mendapatkan sindiran dari asisten pelatih timnas Indonesia, Lee Jae-hong, di media sosial.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu Lee Jae-hong menyinggung PSSI terkait perkembangan TC timnas Indonesia.

Baca Juga: Asisten Pelatih Timnas Indonesia Sampaikan Permohonan Maaf soal Cuitan di Media Sosial

Pelatih fisik timnas Indonesia itu menyebut tidak ada kejelasan komunikasi kelanjutan TC timnas Indonesia.

"Kami ingin mengadakan TC untuk berkembang, dan pemain telah siap digembleng dalam intensitas tinggi menurut saya," tulis Lee Jae-hong di Instagram pribadinya.

"Sangat sulit untuk menggelar TC, dan juga kami tak tahu liga dan TC akan digelar," ujarnya.

Lee Jae-hong pun menegaskan bahwa Shin Tae-yong beserta staf pelatih telah menyusun rencana untuk timnas Indonesia.

"TC belum ditentukan dan juga tak ada komunikasi. Bagaimanapun kami telah mempersiapkan yang harus kami lakukan," tutur Jae-hong.

Cuitan tersebut lantas mendapatkan respon PSSI yang langsung menggelar pertemuan dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, beserta staf.

PSSI mengundang Shin Tae-yong untuk melakukan diskusi soal program pemusatan latihan pada bulan Februari ini di kantor PSSI, Jakarta, Rabu (3/2/2021).

Baca Juga: Selangkah di Depan Shin Tae-yong, Park Hang-seo Raih Penghargaan Istimewa dari Korsel

Dalam kesempatan tersebut, Lee Jae-hong juga memberikan klarifikasinya terkait cuitan di media sosial.

Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, menjelaskan bahwa komunikasi sudah dilakukan dengan baik oleh PSSI lewat Direktur Teknik, Indra Sjafri.

"Soal komunikasi semua sudah dilakukan dengan baik oleh PSSI melalui Direktur Teknik (Indra Sjafri) kepada pelatih Shin Tae-yong. Dan pada kesempatan tadi, Shin Tae-yong sudah menegur Lee Jae-hong, ucap Yunus Nusi.

Yunus juga menyinggung soal rencana pemusatan latihan timnas Indonesia sebagai persiapan SEA Games 2021.

Rencananya pemusatan latihan ini akan digelar mulai tanggal 8 Februari 2021.

"Pelatih Shin Tae-yong sudah memberikan program untuk PSSI agar timnas Indonesia dapat menjalani pemusatan latihan mulai tanggal 8 Februari,"

"Kami saat ini sedang berkoordinasi dengan berbagai pihak agar pemusatan latihan dapat dilakukan di Jakarta," tutup Yunus Nusi.

Baca Juga: Pertahanan Ipswich Town Rapuh, Pelatih Beri Sinyal Elkan Baggott Debut di Liga Inggris

PSSI telah menargetkan kepada Shin Tae-yong agar memberikan medali emas untuk timnas U-22 Indonesia di SEA Games tahun ini.

Untuk itu, persiapan matang perlu dilakukan oleh Shin Tae-yong guna mencapai target tersebut.

Selain SEA Games, Shin juga akan mempersiapkan timnas Indonesia untuk tampil di Kualifikasi Piala Asia dan Piala AFF.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P