Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gabung Klub Bosnia, Miftah Anwar Sani Tak Menyangka Bisa Main di Eropa

By Unggul Tan Ngasorake, Sabtu, 27 Februari 2021 | 11:18 WIB
Miftah Anwar Sani, pesepakbola Persita Tangerang yang juga anggota aktif TNI.

BOLANAS.COM - Mantan pemain Persita Tangerang, Miftah Anwar Sani, mengaku dirinya tak menyangka bisa direkrut oleh klub asal Bosnia.

Miftah Anwar Sani akan menambah panjang pemain Indonesia yang bergabung dengan klub Eropa.

Sepeti diketahui, sebelum Miftah sudah ada lima pemain Indonesia yang kini merumput di Benua Biru.

Mereka adalah Bagus Kahfi, Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, Elkan Baggott, dan Brylian Aldama.

Kini giliran Miftah yang mendapatkan kesempatan untuk mencicipi kerasnya kompetisi di Eropa.

Baca Juga: Bantah Dekati Eks Liverpool, Persib Pilih Mesin Gol Asal Brasil

Miftah resmi direkrut oleh klub kasta tertinggi Liga Bosnia, FK Sloboda Tuzla.

Pemain berusia 25 tahun itu mengaku dirinya tak menyangka bisa diminati oleh klub Eropa.

"Awalnya saya tidak menyangka dan tidak tahu kalau ada tawaran untuk main di FK Sloboda Tuzla," kata Miftah dikutip dari Antara, Jumat (26/2/2021).