Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Puji Tuhan, Alhamdulilillah kita sudah rampungkan 90 persen skuad PSS untuk musim 2021. Kita cukup berhasil mendapat pemain yang ditargetkan," kata Marco dikutip dari BolaSport, Senin (1/2/2021).
Lebih lanjut, Marco menjelaskan alasan PSS Sleman belanja besar-besaran di bursa transfer kali ini.
"Kita mau membangun tim yang solid dan kuat."
"Tapi juga setia pada tujuan jangka menengah kita yakni membangun pilar dari tim menuju 2023 sesuai target kita," tutur Marco.
Tambahan delapan pemain tersebut semakin menambah solid kedalaman skuad PSS Sleman musim ini.
Sebelumnya, PSS Sleman sendiri sudah memiliki pemain top seperti Irfan Bachdim dan Saddam Gaffar.
Baca Juga: Dijuluki 'Hatur Nuhun FC', Skuat Persib Bandung Digembosi Jelang Piala Menpora 2021