Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pemain keturunan Indonesia-Jerman, Luah Mahessa, berbagi kisah di balik pemusatan latihan (TC) timnas U-19 Indonesia di Kroasia tahun 2020 lalu.
Luah Mahessa merupakan salah satu pemain yang sempat mendapat perhatian pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Bersama sang kakak, Kelana Mahessa, Luah mendapat kesempatan untuk mengikuti TC timnas U-19 Indonesia.
Keduanya dipanggil oleh Shin Tae-yong saat timnas U-19 Indonesia menjalani TC di Kroasia pada Oktober 2020 lalu.
Saat itu keduanya hanya mengikuti TC timnas U-19 Indonesia selama satu minggu.
Baca Juga: Piala Menpora 2021 - Dua Pemain Dipastikan akan Reuni dengan Mantan Klub
Meski hanya seminggu, keduanya diberi kesempatan untuk bermain saat timnas U-19 Indonesia menghadapi Hajduk Split U-19, Selasa (20/10/2020).
Luah Mahessa pun membagikan sedikit cerita di balik pemanggilannya ke timnas U-19 Indonesia saat itu.
Hal ini diceritakannya saat diwawancarai oleh Yussa Nugraha di kanal YouTube-nya.