Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Plt Sekjen PSSI mengungkap, Shin Tae-yong sebenarnya menginginkan TC timnas U-22 tersebut berlangsung lebih panjang.
"Shin sempat mengutarakan untuk memperpanjang TC timnas hingga persiapan menuju pra-kualifikasi Piala Dunia," ungkap Yunus dilansir dari Antara (13/3/2021).
Pada jadwal internasional akhir Maret mendatang, PSSI juga menjajaki peluang laga uji coba internasional.
Tiga negara telah dihubungi PSSI untuk bertanding dengan timnas Indonesia, yaitu Brasil, Argentina, dan Pantai Gading.
Namun, klub-klub Liga 1 justru akan memasuki fase tersibuk dengan agenda Piala Menpora 2021.
Bertepatan dengan agenda Kualifikasi Piala Dunia 2021 bulan Juni mendatang, klub-klub juga bakal bersiap menghadapi kick off Liga 1 2021 pada 11 Juni 2021.
Oleh karena itu, Yunus Nusi secara tersirat menginginkan agar klub-klub tak menghalangi Shin Tae-yong terkait pemanggilan pemain.