Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia dipandang remeh oleh Vietnam yang mengaku secara kualitas lebih unggul di Asia Tenggara.
Timnas Indonesia akan menjadi lawan Vietnam di sisa tiga laga fase grup Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Menurut rencana, duel antara timnas Indonesia dan Vietnam digelar di Uni Emirat Arab (UEA) pada 7 Juni 2021.
Timnas Vietnam sesumbar bisa meraih poin penuh dari timnas Indonesia seperti pada pertemuan pertama.
Baca Juga: Berita Transfer - Persija Resmi Lepas Tiga Pemain Sekaligus Jelang Piala Menpora 2021
Pada pertandingan sebelumnya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Vietnam sukses melibas timnas Indonesia dengan skor 3-1.
Sebagaimana dikutip dari media Vietnam, Zing News, jajaran pelatih timnas Vietnam menegaskan bahwa level timnya lebih baik dari Indonesia.
Hal ini bisa dilihat dari posisi di klasemen sementara fase grup Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
"Saya pikir kami di Asia Tenggara lebih baik dari Indonesia, kenapa? karena mereka terbawah di klasemen saat ini," kata pelatih timnas U-19 Indonesia, Hoang Anh Tuan.
Timnas Vietnam menjadi pemuncak klasemen di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia usai tak terkalahkan dalam lima pertandingan.
Vietnam mengumpulkan 11 poin dari tiga kemenangan dan dua hasil imbang.
Sebaliknya timnas Indonesia merana sebagai juru kunci tanpa satu poin pun.
Baca Juga: Gabung Persib Bandung, Ezra Walian Tak Dapat Nomor Punggung 10
Skuad Garuda menelan lima kekalahan dan jadi tim dengan kebobolan terbanyak di Grup G yakni 19 gol.
Namun, Hoang Anh Tuan memprediksi kekuatan timnas Indonesia akan mengalami peningkatan setelah kedatangan Shin Tae-yong.
Juru taktik asal Korea Selatan itu memiliki pengalaman yang cukup baik seperti halnya pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo.
"Dua tahun lalu Indonesia merekrut pelatih baru (Shin Tae-yong) dan secara keseluruhan kemampuannya tidak kalah jauh dari Park Hang-seo."
"Shin Tae-yong memiliki resume yang lebih baik karena sempat menjadi pelatih di Piala Dunia 2018," kata Hoang Anh Tuan.
Menurutnya, Shin Tae-yong akan memberikan sentuhan sepak bola Asia Timur untuk timnas Indonesia.
Baca Juga: Berita Transfer - Gabung Persib, Status Ezra Walian Masih Dipertanyakan
"Shin Tae-yong sangat profesional dan dia akan membuktikannya," ucap Hoang Anh Tuan.
Meski begitu, tidak akan mudah bagi timnas Indonesia untuk menaklukkan kekuatan Vietnam.
Hoang Anh meyakini secara level permainan timnas Vietnam tetap di atas Indonesia.
"Kami masih mempunyai kelebihan."
"Kehilangan beberapa pemain tidak menjadi masalah karena kekuatan timnas Vietnam mempunyai level permainan yang sama dan itu tidak ada perbedaannya," tutup Hoang Anh Tuan.
Patut dinanti pertemuan antara timnas Indonesia dan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Baca Juga: Kabar Terbaru Cedera Jack Brown, Ambisi Kembali ke Timnas hingga Dua Pemain yang Jadi Teman Curhat
Timnas Indonesia sangat membutuhkan kemenangan untuk bisa memperbaiki posisi di klasemen.
Pasalnya, kedudukan akhir di klasemen bisa mempermudah langkah timnas Indonesia untuk tampil di Piala Asia 2023 nanti.
Selain Vietnam, timnas Indonesia juga akan menghadapi UEA dan Thailand.